NEWS

Wednesday, 5 April 2017

25 TIM DI MAROS IKUT KOMPETISI SEPAK TAKRAW PURNAMA DI TERMINAL MARUSU

Kerukunan Keluarga Maros (KKM) bekerjasama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Maros serta Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Maros menyelenggarakan kompetisi Sepak Takraw Purnama tingkat kabupaten di Lapangan Takraw di Terminal Marusu, depan Kantor Dinas Perhubungan Maros.

Rencananya,  kompetisi ini akan berlangsung hingga 15 April 2017.

Kompetisi tersebut dibuka Kadispora Maros, Ilhamsyah Azikin, senin sore (3/4/2017) dan dihadiri Ketua Koni Maros, Imran Yusuf serta Wakil Ketua KKM, A. Ansar Kaddas.

Kompetisi Sepak Takraw Purnama di Lapangan Takraw Terminal Marusu Maros (dok. maros fm)

Ketua Panitia, Raslin menjelaskan kompetisi ini diikuti 25 tim dari berbagai kecamatan yang ada  di Maros yang memperebutkan medali, piala bergilir, serta hadiah uang tunai.

Wakil Ketua KKM, Ansar Kaddas menjelaskan, kompetisi ini dilaksanakan untuk menggali talenta-talenta baru di dunia olahraga sepak taqraw di Maros, apalagi melihat antusias masyarakat yang banyak menyukai olahraga ini. 

Sementara itu Kadispora Maros, Ilhamsyah Azikin dalam sambutannya mengaku sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berjanji kedepan akan lebih mengembangkan kompetisi seperti ini bukan hanya ditingkat masyarakat umum, tapi juga hingga tingkat sekolah. (maros fm news department)

Post a Comment

 
Copyright © 2014 102,3 Maros FM, Dari Maros Untuk Indonesia. Designed by Maros Enterprise.