NEWS

Saturday, 17 October 2015

PILKADA MAROS 2015 : KPU JADWALKAN DEBAT KANDIDAT, 3 PASLON DI MAROS SUDAH SIAP

Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Maros telah menjadwalkan Prosesi Debat Kandidat Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Maros dalam Pilkada 2015 pada 24 Oktober 2015 mendatang sekitar pukul 15.00 di Gedung Serbaguna Maros.

Hal itu disampaikan Ketua KPUD Maros, Ali Hasan  jumat kemarin (16/10/2015).

Debat kandidat tersebut bertema dengan merujuk pada visi nasional yang peruntukannya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan daerah, meningkatkan pelayanan masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah.

Ali hasan menjelaskan, setiap paslon akan diberi kesempatan untuk memaparkan visi misi, program unggulannya, agar masyarakat bisa menilai paslon mana yang programnya terbaik sehingga bisa menjadi referensi masyarakat untuk memilih Bupati - Wakil Bupati Maros, 9 Desember mendatang.

Terkait prosesi Debat Kandidat tersebut, Tiga pasangan calon Bupati - Wakil Bupati Maros, Hatta Rahman - Harmil Matotorang (Hatita), Andi Husain Rasul - Sudirman (Hadir) dan Imran Yusuf - Said Patombongi (Iman) sudah menyatakan kesiapannya masing-masing.

Kontestan Pilkada Maros 2015 (dok. bsfm/ibhet)

Sebagaimana kami kutip dari tribun news, Juru bicara Hatita, Zulkifli Azis menyatakan paslon usungannya jauh hari sebelumnya sudah bersedia untuk bertatap muka dan debat bersama paslon lainnya.

Zulkifli menjelaskan, Hatita sudah menguasai bahan atau teori debatnya karena pasangan nomor 3 tersebut terjun langsung bersama timnya untuk merumuskan visi - misi Hatita.

Sementara itu, juru bicara Hadir, Irwan mengatakan pasangan usungannya juga sudah siap untuk berdebat. Hadir telah mengusai bahan debatnya. Namun meski begitu, Hadir masih selalu belajar untuk memantapkan teori debatnya.

Pasangan Iman melalui Ketua Tim Media nya, Fajrin Yusuf juga menyatakan siap untuk debat kandidat. Segala persiapan debat kandidat sudah matang dan kini tnggal menunggu hari H.

Fajrin menambahkan, Iman tak perlu belajar lagi untuk menghadapi rivalnya saat debat. Soalnya, semua program yang telah dirumuskan Iman dan tim sudah dikuasai Imran Yusuf dan Said Patombongi. (bsfm news department)

Post a Comment

 
Copyright © 2014 102,3 Maros FM, Dari Maros Untuk Indonesia. Designed by Maros Enterprise.