NEWS

Tuesday, 12 November 2019

Dispendik Maros Gelar Lomba Cerdas Cermat dan Penandatanganan Pakta Integritas

Bupati Maros HM Hatta Rahman menyaksikan pembacaan dan penandatanganan secara simbolis Pakta Integritas Kepala Sekolah SD dan SMP se- Kabupaten Maros.

Penandatanganan itu, dilakukan di acara pembukaan lomba cerdas cermat jenjang SD dan SMP di Gedung Serbaguna Maros Jalan Asoka. Selasa (12/11/2019).

Usai menyaksikan pembacaan  dan penandatanganan Pakta Integritas, Bupati HM Hatta Rahman meminta kepada seluruh Kepala Sekolah SD dan SMP yang telah menandatangani Pakta Integritas untuk dapat  bekerja keras dalam meningkatkan mutu pendidikan utamanya peningkatan nilai hasil ujian nasional berbasis komputer.
Keterangan Gambar : Bupati Maros dan Dispendik Maros saat melaksanakan Lomba Cerdas Cermat dan Penandatanganan Pakta Integritas (Ist) 
Dalam sambutannya Bupati Maros Hatta Rahman mengatakan, Inti dari Pakta Integirtas yang sudah di tandatangani ini kepala sekolah harus bekerja dalam meningkatkan nilai Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

Selain itu, Hatta menegaskan, agar Pakta Integritas yang diucapkan untuk segera dilaksanakan dengan penuh tangung jawab.

Lanjut Hatta menjelaskan, Apa yang sudah ditandatangani dalam perjanjian Pakta Integritas, ia sangat meminta dilaksanakan jangan hanya ditandatangani saja tetapi diterapkan langsung.

Bupati dua periode ini berharap, agar para Kepala Sekolah SD dan SMP jangan selalu hanya berada pada zona nyaman, kepala sekolah harus selalu melakukan inovasi inovasi dan nantinya akan dinilai prestasknya dengan  lomba kebersihan sekolah, pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah dan yang terpenting pencapaian nilai Ujian Sekolah Berbasis Nasional (USBN) untuk SD  dan nilai Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk tingkat SMP.

Katanya Seorang kepala sekolah harus melakukan inovasi inovasi agar dapat terukur tingkat keberhasilan yang dilakukan disekolahnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kab Maros  (Dispendik) Ir H Takdir MM mengungkapkan,untuk mengantarkan para siswa meraih keberhasilan, guru dan kepala sekolah harus mampu memberikan motivasi yang tinggi kepada para siswanya.

Takdir menjelaskan Tantangan saat ini adalah  harus terus mendorong anak-anak bekerja keras meraih hasil terbaik karena agar kelak nantinya akan menjadi catatan dalam sepanjang hidupnya.

Ditambahkan Takdir, dalam rangka me­ning­katkan moti­vasi belajar siswa,  Dinas Pen­didikan melakukan kegiatan yang bersifat inovatif dan edukatif, yakni diadakannya Lomba Cerdas Cermat pada tingkat Sekolah Dasar (SD) dan tingkat SMP, di Gedung serbaguna pada tanggal 12-13 s/d 14  November 2019.

Para siswa SD dan juga SMP ini telah  berunjuk gigi untuk menunjukkan prestasinya, terutamanya dalam menyerap mata pelajaran selama mengikuti kegiatan belajar mengajar (KBM) di bangku sekolah.

Dijelaskan Takdir, cerdas cermat ini  salah satu cara untuk mingkatan mutu pendidikan bagi siswa sekolah dasar (SD) dan juga SMP. Sedangkan pelaksanaan Lomba Cerdas Cermat itu sendiri merupakan salah satu program untuk mengawal langkah menuju pendidikan bermutu. (marosfm news department)

Post a Comment

 
Copyright © 2014 102,3 Maros FM, Dari Maros Untuk Indonesia. Designed by Maros Enterprise.