Abrar Rahman, selaku Koordinator Lapangan, kepada wartawan mengatakan, AMAR adalah aliansi yang dibuat untuk mengakomodir masyarakat Maros yang kecewa, jenuh dan marah akibat kriminalisasi yang menimpa Hatta Rahman sekaligus untuk memberikan dukungan moril agar beliau bisa melalui semua yang dituduhkan terhadap dirinya.
HM. Hatta Rahman MM (dok. ist)
"Kami dari Aliansi Masyarakat Maros (AMAR) terbentuk dari banyaknya masyarakat yang resah, jenuh dan muak terhadap segala hal yang berkembang terkait citra diri beliau yang sengaja dijatuhkan dengan berbagai isu yang dipolitisir. Sehingga AMAR akan mengakomodir masyarakat yang akan melaksanakan aksi simpatik dan damai ini agar bisa menyalurkan aspirasi masyarakat." Ujar Abrar, saat menggelar konsolidasi di kompleks terminal Maros, Rabu (16/12/2015).
Abrar menguraikan, kriminalisasi yang terjadi terhadap kasus yang dialami Ketua PAN Maros ini ditengarai karena adanya salah satu penyidik di Bareskrim yang terlibat dalam ranah politik praktis dan dendam pribadi.
"Kami duga salah satu penyidik di bareskrim punya dendam pribadi terhadap Pak Hatta, dan inilah yang melatar belakangi oknum tersebut untuk mencari celah letak kepemimpinan Hatta selama 5 tahun di Maros, Kami mengambil salah satu contoh dimana informasi surat panggilan bahkan bocor beberapa minggu sebelumnya di media sosial, jadi ini betul-betul sudah terencana dengan baik dan dimanfaatkan untuk menjatuhkan Hatta" Jelas Abrar.
Lebih lanjut Abrar menguraikan, kondisi ini membuat masyarakat Maros geram dan dikhawatirkan akan melakukan hal-hal yang tidak diinginkan sehingga menodai Pilkada Damai yang selama ini tercipta dan dimenangkan Hatta Rahman dengan menyapu bersih seluruh kecamatan di Maros. "Kami khawatir luapan emosi masyarakat Maros tidak bisa dibendung lagi jika kasus kriminalisasi ini terus berlanjut" Tuturnya.
Terakhir, ia menekankan kepada pihak kepolisian dalam hal ini bareskrim untuk betul-betul profesional dalam menangani kasus. "Pak Kapolri harus menindak oknum Polri yang sengaja melakukan kriminalisisasi kasus dan politik praktis di pilkada Maros" Tutupnya.
Adapun titik aksi damai besok adalah Kantor DPRD Maros dan taman makam pahlawan, dan berakhir di Polres Maros dan memberikan rekomendasi kepada pihak kepolisian selaku perpanjangan tangan Kapolri. (bsfm news department)


Post a Comment