NEWS

Sunday, 14 August 2016

JAMNAS PRAMUKA X 2016, BUPATI KUNJUNGI KONTINGEN MAROS DI CIBUBUR

Bupati Maros, HM Hatta Rahman MM yang juga Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Maros mengunjungi Kontingen Pramuka Kabupaten Maros di Bumi Perkemahan (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur sejak sabtu kemarin (13/8/2016) hingga minggu (14/8/2016).

Bupati Maros, Hatta Rahman bersama Pengurus Mabicab Gerakan Pramuka Kabupaten Maros mengunjungi Kontingen Maros dalam Jambore Nasional Pramuka 2016 (13/8/2016) (dok. ist)

Hatta Rahman bersama Rombongan yang terdiri dari Wabup Maros, H.A Harmil Mattotorang, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Maros, Drs. H.M Wasir Ali dan beberapa anggota Mabicab Pramuka Maros juga menghadiri Peringatan Hari Gerakan Pramuka Nasional 2016 sekaligus Pembukaan Jambore Nasional ke 10, minggu (14/8/2016).

Hatta mengatakan, sengaja berkunjung ke Cibubur untuk memberikan motivasi kepada peserta Jamnas ini agar lebih semangat dalam mengikuti berbagai lomba dan kegiatan-kegiatan yang ada dalam kegiatan Jamnas Pramuka 2016 sehingga bisa membawa nama baik Kabupaten Maros.

Hatta juga berjanji, usai kegiatan Jamnas tanggal 21 Agustus nanti akan langsung mengajak anggota Kontingen Maros untuk berlibur di Jakarta dan mengunjungi sejumlah tempat wisata seperti Monas dan Taman Mini karena dari 32 peserta, baru 6 orang yang pernah ke Jakarta.

Sementara Ketua panitia Kontingen Jambore Nasional (Jamnas) Kwarcab Maros, H Abdul Haris saat dihubungi Maros FM mengatakan kepedulian Bupati Maros saat ini sangat luar biasa terhadap gerakan Pramuka di Maros terlihat mulai dari persiapan Kontingen Jamnas sebelum berangkat dan bahkan langsung mengunjungi para peserta di Cibubur. (maros fm news department)

Berita Terkait :

- PESERTA JAMNAS KONTINGEN KWARCAB MAROS PERIKSA KESEHATAN

- KADISPORI MAROS TINJAU KESIAPAN PESERTA JAMNAS PRAMUKA 2016

Post a Comment

 
Copyright © 2014 102,3 Maros FM, Dari Maros Untuk Indonesia. Designed by Maros Enterprise.